Peran Teknologi Pertanian Cerdas (Smart Farming) untuk Generasi Pertanian Indonesia

Penulis

  • Destri Nugrahni Halawa Universitas HKBP Nommensen Medan, Medan, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.53863/kst.v6i02.1226

Kata Kunci:

Teknologi Pertanian Cerdas, Digitalisasi Pertanian, Efesiensi Pertanian

Abstrak

Smart Farming atau pertanian digital adalah solusi pintar di sektor pertanian yang memanfaatkan sistem jaringan berbasis Internet of Things (IoT) untuk melakukan pemantauan dan pengendalian otomatis pada area pertanian. Hasil dari pertanian cerdas perlu didefinisikan dan dievaluasi agar dapat meningkatkan pemahaman petani bahwa dengan pertanian cerdas dapat menghasilkan sesuatu hal yang baru dan positif. Manfaat pertanian cerdas akan memberi perubahan yang lebih baik terhadap pendapatan sekaligus produktivitas petani, serta memperbaiki struktur kondisi sosial ekonomi khususnya petani pedesaan. Permasalahan bagi petani saat ini, untuk pengambilan keputusan yang sesuai dan tepat bagi masyarakat petani dalam pembudidayaan tanaman maka dibutuhkan data real-time mengenai perubahan cuaca saat itu. Maka melalui teknologi pertanian cerdas inilah yang membantu petani dalam mengetahui data yang real tersebut. Efektivitas teknologi pertanian dipengaruhi oleh kesadaran dan kemauan petani dalam menggunakan dan mengadopsi inovasi pertanian. Beberapa teknologi yang termasuk kedalam teknologi smart farming yang dapat dimanfaatkan bagi produktivitas dan efesiensi pertanian salah satunya adalah Agri drone yang dapat dioperasikan untuk menyemprot pembasmi hama dan penyakit (pestisida), penggunaan pupuk cair/padat dan pengairan yang lebih baik sehingga menghindari penggunaan pupuk dan pestisida buatan yang melampaui anjuran yang diberikan. Kehadiran teknologi pertanian cerdas akan membuat budidaya pertanian Indonesia semakin lebih efektif dan efisien untuk menentukan besar atau kecilnya kebutuhan sarprodi. Teknologi smart farming dapat membantu mempermudah pekerjaan petani dalam berusahatani dan bagi kaum muda yang ingin berwirausaha dalam pertanian. Teknologi Smart farming serupa dengan penggunaan teknologi yang diperlukan agar dapat menarik minat kaum muda untuk berpartisipasi dalam sektor pertanian, khususnya untuk pertumbuhan pertanian Indonesia, artikel ini merupakan review dari penelitian terdahulu yang akan ditindaklanjuti dengan penelitian mengenai penerapan teknologi pertanian cerdas.

Referensi

Ambarwari, A., Widyawati, D. K., & Wahyudi, A. (2021). Sistem Pemantau Kondisi Lingkungan Pertanian Tanaman Pangan dengan. Jurnal Rekayasa Sistem Dan Teknologi Informasi, 1(10), 496–503.

Arta, M. P. (2023). Rancang Bangun Sistem Kontrol dan Monitoring Suhu serta Kelembaban Proses Pengeringan Buah Vanili Menggunakan Kodular Berbasis IoT. 7(3), 25526–25535. https://repository.pnb.ac.id/9964/

Dwiyatno, S., Krisnaningsih, E., Ryan Hidayat, D., & Sulistiyono. (2022). S Smart Agriculture Monitoring Penyiraman Tanaman Berbasis Internet of Things. PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset Dan Observasi Sistem Komputer, 9(1), 38–43. https://doi.org/10.30656/prosisko.v9i1.4669

Engel, V. J. L., & Suakanto, S. (2016). Model Inferensi Konteks Internet of Things pada Sistem Pertanian Cerdas. Jurnal Telematika, 11(2), 49–54.

Farid, M., Ridwan, I., Adzima, A. F., & Anshori, M. F. (2021). Penggunaan Pesawat Tanpa Awak ( Drone ) Dalam Melakukan Pemantauan Dan Identifikasi Otomatis Pada. Jurnal Dinamika Pengabdian, 7(1), 191–201.

Febrianti, V. P., Permata, T. A., Humairoh, M., Putri, O. M., Amelia, L., Fatimah, S., & Khastini, R. O. (2021). Analisis Pengaruh Perkembangan Teknologi Pertanian Di Era Revolusi Industri 4.0 Terhadap Hasil Produksi Padi. Jurnal Pengolahan Pangan, 6(2), 54–60. https://doi.org/10.31970/pangan.v6i2.50

Muchtar, H., Zulfikar, M., & Ulhaq, H. (2023). Rancang Bangun Smart Monitoring Farming pada Media Tanah Menggunakan Sistem IoT (Internet of Things). RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer), 6(2), 133–142.

Musa, S. F. P. D., Basir, K. H., & Luah, E. (2021). The Role of Smart Farming in Sustainable Development. International Journal of Asian Business and Information Management, 13(2), 1–12. https://doi.org/10.4018/ijabim.20220701.oa5

Rachmawati, R. R. (2020). Smart Farming 4.0 Untuk Mewujudkan Pertanian Indonesia Maju, Mandiri, Dan Modern (Smart Farming 4 . 0 to Build Advanced , Independent , and Modern Indonesian Agriculture). 38(2), 137–154.

Ruslianto, I., Ristian, U., & Hasfani, H. (2022). Sistem Pintar Untuk Anggur (Sipunggur) Pada Kawasan Tropis Berbasis Internet of Things (IoT). Jurnal Edukasi Dan Penelitian Informatika (JEPIN), 8(1), 121–127. https://doi.org/10.26418/jp.v8i1.52835

Sergius Jimmy, R. (2021). Implementasi Konsep Smart Farming Berbasis Iot Dan Manfaatnya. Jurnal Ilmu Teknik Dan Komputer, 5(1), 233–237.

Tasya, N., & Silvia, V. (2024). Peran Inovasi Teknologi Dalam Meningkatkan Efisiensi Ekonomi Pertanian. JSSTEK-Jurnal Studi Sains Dan Teknik, 2(1), 90–97.

Yudha, E. P., Syamsiyah, N., & Pardian, P. (2022). Penggunaan Drone Dalam Penyusunan Peta Rencana Tata Ruang Desa Cicapar, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis. Abdimas Galuh, 4(2), 984. https://doi.org/10.25157/ag.v4i2.7950

Unduhan

Diterbitkan

2024-08-21

Cara Mengutip

Halawa, D. N. (2024). Peran Teknologi Pertanian Cerdas (Smart Farming) untuk Generasi Pertanian Indonesia. JURNAL KRIDATAMA SAINS DAN TEKNOLOGI, 6(02), 502–512. https://doi.org/10.53863/kst.v6i02.1226

Artikel Serupa

1 2 3 4 5 > >> 

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.